Guide To Find The Perfect Comfort Mattress Chat For More Information About King Koil
×
Home Bed Collections Accessories CRAFTING KING KOIL Sleep Advisor Store Hospitality Contact Find Us logo
Tidur Berkualitas Dapat Membantu Menjaga Berat Badan

Tidur Berkualitas Dapat Membantu Menjaga Berat Badan

Anda sudah berusaha menurunkan berat badan dengan diet atau olahraga, tapi merasa semua upaya yang dilakukan sia-sia karena berat badan tidak turun setelah ditimbang? Atau Anda selalu merasa letih dan selalu lapar, khususnya di malam hari? Ada kemungkinan Anda kurang tidur, sehingga memerlukan perubahan dari pola tidur.

WebMD.com mengutip sebuah studi dari American Journal of Clinical Nutrition yang menemukan bahwa “kebiasaan memakan cemilan pada larut malam cenderung meningkat bagi peserta yang kekurangan tidur. Mereka juga lebih cenderung memakan cemilan berkarbohidrat tinggi,” kata website tersebut.

“Studi berbeda dari University of Chicago menemukan bahwa peserta yang kekurangan tidur juga memiliki kecenderungan untuk mengkonsumsi porsi makanan yang lebih besar, sehingga meningkatkan berat badan mereka. Para peneliti juga menemukan hubungan antara kurang tidur dengan dorongan untuk mengonsumsi makanan berenergi dan berkarbohidrat tinggi.”

Penemuan ini didukung oleh data dari Universitas Harvard. “Berat badan dan lemak tubuh yang berlebihan dapat meningkatkan kecenderungan obstructive sleep apnea, yaitu pemblokiran pada saluran udara saat tidur,” menurut situs health.harvard.edu. Pemblokiran sesaat ini dapat menyebabkan bangun tidur kronis yang meningkatkan resiko kondisi seperti darah tinggi, stroke, dan penyakit jantung.”

Sedangkan situs sleepfoundation.org menemukan bahwa kekurangan tidur dapat berdampak buruk pada metabolisme badan atau metabolic dysregulation. Sedangkan kualitas tidur yang buruk dihubungkan dengan “oxidative stress, intoleransi glukosa atau gula darah, dan resistansi kepada insulin.” 

WebMD.com mendukung penemuan sleepfoundation.org. “Kekurangan tidur dapat menyebabkan peningkatan kortisol, yaitu hormon stres yang menyarankan badan untuk menghemat tenaga saat Anda masih bangun,” kata WebMD.com. “Dengan kata lain, Anda akan lebih cenderung mempertahankan lemak badan. Kekurangan tidur minimal empat hari dapat mengacaukan kemampuan badan Anda untuk memproses insulin - hormon yang digunakan badan untuk mengubah gula, pati, dan makanan lain menjadi energi. Sensitivitas kepada insulin juga menurun sebesar 30%.” WebMD.com juga memperingatkan bila badan Anda tidak bereaksi kepada insulin, akan menyebabkan kesulitan badan untuk memproses lemak dari aliran darah, sehingga badan akan menimbun lemak tersebut.

Walaupun kekurangan tidur dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius, tidak perlu putus asa. Anda dapat mengatasi masalah-masalah ini dengan berbagai cara, antara lain olahraga dan kebiasaan tidur yang sehat.

1. Olahraga

Bagi pakar tidur dari Universitas Harvard, olahraga adalah komponen yang penting dalam upaya mendapatkan tidur yang cukup dan berkualitas untuk menurunkan badan. “Dianjurkan untuk berolahraga dengan intensitas moderat [seperti berenang dan jalan cepat] paling tidak 150 menit setiap minggu. Anda tidak selalu melakukan [olahraga] sebanyak 5 kali dengan setiap sesi workout selama 30 menit,” menurut situs health.harvard.edu.

“Sesi olahraga yang lebih banyak namun lebih singkat, seperti jalan cepat sebanyak 3 kali dengan durasi 10 menit, akan mempunyai dampak yang sama dengan satu sesi jalan cepat selama 30 menit. Namun olahraga dengan sendirinya tidak akan mengurangi berat badan, karena proses ini harus didukung dengan mengurangi asupan kalori setiap hari.”

Selain berolahraga dengan intensitas moderat selama 150 menit setiap minggu, situs sleepfoundation.org menganjurkan “berolahraga dengan intensitas tinggi selama 75 menit setiap minggu,” untuk mengoptimalkan konsentrasi dan mengurangi rasa kantuk pada siang hari.

2. Kebiasaan tidur sehat

Selain olahraga, para pakar tidur juga menganjurkan beberapa kebiasaan sebelum tidur untuk mendapatkan tidur yang berkualitas dan dapat mendukung upaya penurunan berat badan. WebMD.com mengemukakan beberapa langkah untuk mencapai target ini:

  • Matikan komputer, telepon seluler, dan TV minimal satu jam sebelum tidur.

  • Kamar tidur Anda sebaiknya digunakan untuk tidur dan beristirahat. Kamar tidur sebaiknya dianggap tempat untuk relaksasi dan pelepasan stres, daripada untuk kerja dan hiburan.

  • Ciptakan ritual jam tidur dan lupakan masalah-masalah penting. Lakukan kegiatan yang menenangkan Anda, seperti mandi air hangat, meditasi atau membaca.

  • Membuat jadwal tidur dan bangun yang sama setiap hari, bahkan pada akhir pekan.

  • Perhatikan makanan yang Anda konsumsi dan jam makannya. Hindari makanan berat dan alkohol yang berdekatan dengan jam tidur. Hal ini dapat menyebabkan maag yang akan membuat Anda kesulitan tidur. Sebaiknya Anda hindari makan coklat atau minum soda, teh, dan kopi setelah jam 14.00. Makanan-makanan tersebut mengandung kafein yang ada di dalam badan Anda selama 5 sampai 6 jam.

  • Mematikan lampu kamar tidur. Kegelapan akan membantu badan Anda untuk melepaskan melatonin, hormon tidur alami. Sebaliknya, lampu buatan akan mencegah melatonin. Situs sleepfoundation.org juga menemukan hubungan antara lampu buatan dengan peningkatan berat badan dan obesitas.

 

Kesimpulan

Kualitas tidur punya dampak yang besar pada kemampuan Anda untuk menurunkan berat badan. Sebagai masalah kesehatan yang dapat diatasi dengan kebiasaan tidur yang sehat dan olahraga, King Koil dapat membantu upaya penurunan berat badan Anda dengan matras berkualitas premium.

Tempat tidur berkualitas premium kami, seperti seri All New Signature Gold Response, diantaranya tempat tidur dapat membantu upaya Anda untuk mendapatkan tidur yang berkualitas dan nyaman. Kenyamanan ini tercapai dengan menggunakan Auto Zoning System, salah satunya dengan inovasi Auto Response Gold Coil yang fleksibel karena langsung disesuaikan dengan tekanan dari punggung Anda.

Selain matras atau tempat tidur, produk-produk King Koil seperti sprei, bantal, guling, selimut dan pelindung matras juga dapat membantu Anda mendapatkan tidur yang berkualitas. Maka berkunjunglah ke outlet King Koil terdekat Anda atau wesbite https://sleepandco.id/ untuk membeli produk-produk kami.

Articles